Pages

Subscribe:

Ads 468x60px

Minggu, 03 Mei 2009

Membersihkan Noda Jok Mobil Anda

Bagi Anda yang mempunyai kendaraan, biasanya kebanyakan kurang memperhatikan perawatan bagian dalam mobil Anda. Karena mungkin Anda beranggapan kalu bagian dalam tersebut tidak akan terlihat oleh orang lain, sehingga dengan sendirinya Anda menomor duakan perawatanya dibandingkan perawatan bagian luar mobil. Jok mobil Anda juga membutuhkan perawatan seperti pada bagian mobil Anda lainya, tentunya Anda tidak akan merasa nyaman kalau jok mobil Anda kotor atau tidak terawat. Biasanya noda atau kotor di jok mobil Anda disebabkab oleh kebiasaan Anda makan di mobil, sehingga secara tidak sengaja menumpahkan makanan/minuman ke jok mobil Anda. Dan yang lebih sering terjadi adalah ketika Anda membawa si kecil yang masih balita, biasanya mereka sering menumpahkan makanan/susunya ketika sedang di atas jok mobil. Jika ini di diamkan noda tersebut kalau samapi merembes ke dalam jok akan membuat bau asam atau bau tidak sedap akan tercium. Tentu saja ini dapat menimbulkan jamur dan menarik perhatian hewan-hewan menjijikan seperti kecoa masuk ke dalam mobil Anda. Belum lagi, noda tersebut akan membuat kusam jok mobil. Untuk mengatasinya, ada beberapa tips yang bisa Anda lakukan, tentunya dengan meluankan sedikit waktu Anda. Ada beberapa alat yang dapat digunakan dan dapat diperoleh dari sekitar rumah yaitu sikat besar, sikat gigi, kain serbet, kain putih, sprayer, air berisi sabun detergen, dan terakhir vacuum cleaner. kemudian perhatikan tipe jok mobil Anda, ada dua bahan : kulit dan kain, yang masing-masing memerlukan penanganan yang berbeda. Untuk jok kain, yang perlu Anda cermati adalah sifatnya yang cepat menyerap air/merembes, sehingga perlu penanganan yang lebih cepat. Sementara untuk yang jenis kulit akan lebih mudah, mengingat sifatnya yang lambat menyerap air. Sebagai pencegahan kejadian serupa terulang lagi dikemudian hari, alangkah baiknya bila jok Anda silapisi oleh cover setiap kali Anda makan atau mengajak buah hati Anda di mobil. Berikut adalah beberapa tips cara membersihkan jok mobil Anda dari noda-noda terutama benda cair :

1. Bersihkan jok dengan alat pembersih seperti mesin penyedot debu.

2. Semprotkan deterjen ke jok mobil.

3. Sikat jok mobil sampai nodanya hilang dari jok.

4. Keringkan dengan menggunakan mesin penyedot debu.

5. Semprotkan pengharum mobil ke jok secukupnya, dan inagat jangan sampai terlalu basah.

6. Gunakan penutup jok untuk menghindari jok mobil Anda dari noda dikemudian hari.




Selamat mencoba.............!!!


Sumber redaksi " RODA "



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Hai selamat datang bagi rekan2x sesama pengguna blog...

PTC recomended (trusted/paid/legit)